Perbandingan Design Official Website


Seiring dengan meningkatnya penggunaan internet, banyak perusahaan yang menjadikan fenomena ini menjadi sebuah ladang emas bagi beberapa pihak seperti pemerintahan, perusahaan maupun perorangan baik yang di dalam negeri maupun di luar negeri. Salah satu cara untuk mempromosikan apa yang mereka miliki adalah dengan membuat website. Website memiliki pengaruh psikologis yang kuat bagi pengunjung, karena website dapat dijadikan sebagai alat komunikasi dan penjualan yang sangat penting.
Saat ini, pemerintah pun sudah mulai membuat website sendiri yang dapat digunakan sebagai promosi tentang wilayah pemerintahan tersebut ataupun hanya untuk sekedar menyampaikan informasi. Salah satunya adalah contoh website kota Jakarta dan Jogjakarta, yang dapat digunakan untuk memberikan informasi kependudukan maupun promosi pariwisata daerah tersebut.

Pemerintahan

Aspek
Jakarta
(www.jakarta.go.id)
Jogjakarta (www.jogjakota.go.id)
Warna (background)
Website resmi kota Jakarta ini didominasi warna putih yang mengesankan bersih dan sederhana, meskipun warna putih dapat menimbulkan kesan hampa, namun pada website ini terdapat banyak gambar atau foto tentang kota Jakarta, lembaran batik yang menjadi salah satu ciri khas Indonesia dan dipadukan oleh warna merah maroon dan orange.
Website resmi kota Jakarta ini didominasi warna putih yang mengesankan bersih dan sederhana, namun tetap dipadukan dengan warna hijau dan foto-foto tentang Jogjakarta, sehingga membuat website ini tidak hampa ataupun sepi.
Letak
Letak menu-menu sudah cukup baik, dengan ditambah gambar-gambar tentang sekilas tentang Jakarta membuat lebih menarik dan tidak membosankan. Di situs ini juga terdapat informasi terbaru tentang kota Jakarta.
Letak menu-menu sudah cukup baik, dengan ditambah dengan gambar-gambar terkini tentang berita di Jogjakarta. Namun website ini terasa membosankan dan monoton karena gambar yang ditampilkan standar, hingga orang-orang terfokus pada apa yang ditulis.
Filosofi
Filosofi mengenai Jakarta pada website ini dapat terlihat melalui logo pada header. Selain itu juga terdapat beberapa gambar yang melambangkan kota Jakarta seperti monas, bus Transjakarta dan bajaj. Pada website ini juga di tampilkan foto dan keterangan Gubernur dan Wakil Gubernur kota Jakarta. 

Filosofi dalam website ini dapat dilihat dengan adanya lambang kota Jogjakarta. lambang tersebut mempunyai arti tersendiri, yaitu dalam rangka menumbuhkan kebanggaan dan maskot daerah, maka telah ditetapkan pohon Kelapa Gading dan Burung Tekukur sebagai flora dan fauna identitas kota Jogjakarta, dikarenakan keberadannya yang begitu melekat pada kehidupan masyarakat Jogjakarta, karena dikenal sebagai tanaman raja serta mempunyai nilai filosofis dan budaya yang sangat tinggi sebagai kelengkapan pada upacara tradisonal/religius. Serta mempunyai makna simbolis dan berguna sebagai obat tradisional. Burung Tekukur dengan suara yang merdu dan sosok tubuh yang indah, mampu memeberikan suasana kedamaian bagi yang mendengar sehingga menjadi kesayangan para pangeran di lingkungan kraton. Dengan Tekukur diharapkan orang akan terikat kepada kota Jogjakarta.

Fasilitas
Fasililitas yang ada di website ini sangat lengkap, seperti informasi tentang kependudukan beserta pelayanannya, recents update, rute bus transjakarta maupun bus kota biasa, sejarah ataupun segala hal tentang Jakarta, laporan keuangan kota Jakarta, jadwal shalat, ketinggian pintu air di daerah Jakarta, informasi transformasi, hotel, peta geografis, nomer penting yang dapat dihubungi, promosi pariwisata maupun tempat hiburan/belanja, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Fasililitas yang ada di website ini cukup lengkap tentang kota Jogjakarta itu sendiri, menginformasikan fasilitas kota yang ada, urusan kepemerintahan kota Jogja, promosi pariwisata, pelayanan kota, dan lain-lain.
Porsi gambar dan text
Pada halaman utama atau home berisikan banyak sekali gambar-gambar dan animasi yang sangat menarik serta melambangkan kota Jakarta, sehingga text yang ada hanya cuplikan dari recent update ataupun informasi lain yang jika di klik maka baru akan terbaca semuanya. Meskipun ukuran text tidak terlalu besar tetapi pengunjung masih mudah untuk membacanya.
Pada halaman utama atau home berisikan beberapa foto dan cuplikan berita dari recent update. Foto ataupun gambar yang ada terkesan sangat sederhana dan cukup banyak tulisan dengan ukuran yang tidak terlalu besar sehingga website ini terlihat biasa saja.

Biasanya perusahaan akan memasang iklan ataupun membuat website sebagai alat pemasaran (marketing tool), yaitu situs yang biasanya menampilkan informasi produk atau jasa dari suatu perusahaan untuk menjaring minat konsumen. Salah satu perusahaan tersebut adalah provider handphone yang tidak saja memanfaatkan iklan pada televisi, majalah, koran dan billboard di jalan raya tetapi juga melalui website. Saat ini hampir pada semua provider membuat website untuk mempromosikan fitur-fitur, paket ataupun layanan lainnya yang mereka informasikan kepada para konsumen. Karena sifatnya promosi, tampilannya pun terkadang simple tetapi didesain sedemikian rupa agar tampak menarik.

Perusahaan

Aspek
Axis
Telkomsel
Warna (background)
Ungu. Makna positifnya adalah kebangsawanan, kemewahan, cinta, kebenaran, kesabaran, perubahan dan spiritual, namun mempunyai makna negatif seperti sombong, kejam dan angkuh. Warna yang lebih colourfull akan lebih menarik perhatian pengunjung saat pertama kali membuka suatu website. Selain warna, website ini dilatarbelakangi gambar candi yang menjadi salah satu ciri khas Indonesia.
Putih. Makna positifnya adalah suci, bersih, jujur, murni, sederhana dan kedamaian namun memiliki makna negatif seperti dingin dan hampa. Namun kesederhanaan warna dalam website ini terbantu dengan adanya gambar dan animasi yang berukuran agak besar.
Porsi gambar dan text
Gambar lebih banyak daripada text dan ukuran gambar cukup besar sehingga pengunjung tidak bosan. Text yang ditulis pun hanya berupa pilihan-pikihan menu saja dengan kata-kata yang menarik sehingga tidak semua pengunjung langsung disuguhkan dengan berbagai informasi, mereka cukup meng-klik apa yang mereka butuhkan atau informasi apa yang mereka cari.
Gambar lebih banyak dibadingkan dengan text. Tetapi menjadi kurang menarik perhatian pengunjung karena meskpipun terdapat gambar maupun animasi, namun pengaruh background yang berwarna putih membuat kesan kalau website ini kurang hidup.
Ukuran text
Ukuran text kecil namun tebal sehingga pengunjung tetap mudah membacanya.
Ukuran text standar sehingga pengunjung tetap mudah membacanya.
Fasilitas
Fasilitas dan informasi yang disediakan di website ini lengkap. Tidak hanya berisikan tentang produk-produk atau paket yang ditawarkan saja, tetapi mencangkup informasi tentang axis itu sendiri, lowongan pekerjaan, gallery foto, panduan servis dan terdapat 2 pilihan bahasa, yaitu bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.
Fasilitas dan informasi yang disediakan di website ini lengkap. Tidak hanya berisikan tentang produk-produk yang ditawarkan saja, tetapi mencangkup informasi tentang telkomsel itu sendiri, panduan servis dan terdapat 2 pilihan bahasa, yaitu bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.

          Selain pemerintahan dan perusahaan, kini websitepun merambah ke urusan personal yang biasanya berisikan tentang informasi pribadi seseorang. Biasanya yang membuat website personal adalah tokoh, artis, penyanyi dan sebagainya. Bahkan saat ini, siapapun bisa memiliki situs pribadi dengan adanya weblog. Berikut ini perbandingan website personal dua orang penyanyi dari dalam dan luar negeri.

Perorangan

Aspek
Brunomars
Vidi Aldiano
www.vidialdiano.com
Warna
Website penyanyi internasional Brunomars yang didasari warna putih yang terlihat bersih, sederhana namun dipadukan dengan sedikit background animasi sang penyanyi tersebut.
Website penyanyi dalam negeri vidi aldiano yang didasari background tampak sudut malam perkotaan dengan sosok penyanyi tersebut. Suasana malam hari dalam website tersebut, meskipun berwarna gelap namun mengesankan kemewahan, keunikan dan kesan elegan dan modern. Cocok dengan pembawaan sang penyanyi muda dan berjiwa modern.
Letak
Website ini menampilkan nama dan gambar penyanyi, terdapat banyak pilihan menu tentang isi dari website tersebut. Dalam menu tersebut terdapat biodata, foto, video, schedule, dan komunitas penyanyi tersebut yang tersusun rapih hingga terlihat simpel, namun menarik.
Website ini terdapat nama dan background foto penyanyi tersebut. Terdapat juga video yang bisa langsung dilihat dan tersambung oleh youtube. Lalu ada juga recent updates yang berisi info dan kegiatan penyanyi tersebut dari hari ke hari. Selain itu juga masih banyak pilihan menu lain yang tersusun rapih dengan background merah.
Fasilitas
Banyak menu yang menjadi fasilitas penyanyi untuk memberikan informasi kepada penggemarnya, antara lain seperti Photos yang terdapat foto-foto penyanyi tersebut, videos terdapat video-video klip penyanyi tersebut, tour dates yang memberikan info-info jadwal atau acara penyanyi tersebut, dan fan club yang ditujukan untuk komunitas-komunitas penggemar penyanyi tersebut. Dan tidak lupa terdapat social network pendukung yang menjadi fasilitas untuk memberikan informasi untuk lebih mengenal lagi penyanyi tersebut.
Penggemar dapat mengetahui banyak informasi dari fasilitas-fasilitas yang ada di website ini. Seperti hal nya profile yang berisi tentang biodata penyanyi, albums yang berisi tentang album-album lagu penyanyi, schedule yang berisikan jadwal dan segala kegiatan penyanyi, gallery yang berisikan foto dan video penyanyi. Semua itu fasilitas pendukung penyanyi di website tersebut untuk lebih memberikan informasi-informasi kepada semua masyarakat dan penggemarnya.
Text
Ukuran text pada website ini lumayan kecil, kurang menarik karena pada bagian artikel yang berisikan banyak text justru digunakan background warna putih dengan warna text agak keabu-abuan dan warna hitam hanya untuk judul artikelnya saja.
Meskipun background pada website ini gelap namun khusus bagian artikel yang berisikan banyak text menggunakan background warna putih dengan warna text hitam, jadi meskipun ukuran text tidak terlalu besar, tetapi masih mudah untuk dibaca.

Comments

  1. dicantumkan di sebelah mana ya????? jadi kalau di cantumkan penilaian jadi otomatis ya?
    mohon infonya :)

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

KEPADATAN DAN KESESAKAN

PRO KONTRA INTERNET

Keterbatasan Sosial dan Keterbatasan Fungsi Mental Anak MR